Jumat, 23 April 2010
Lemon Mint Jello
bahan :
12 lembar daun mint segar berukuran lebar
Air secukupnya
1 sdm agar-agar
1 buah lemon besar, ambil airnya
2 sdm gula pasir
50 ml sirup lemon (boleh diganti sesuai selera)
1 buah jeruk limau/ nipis, potong tipis-tipis
Selasa, 13 April 2010
Wall-E Bento
Bahan Bento:
1 butir telur rebus
Tahu/tempe bacem
Nasi sesuai selera, nanak nasi dengan agar-agar supaya lebih kenyal
Tahu/Tempe Bacem:
4 potong tahu/tempe potong dengan ukuran 5x5x3 (sesuaikan dengan selera)
Bumbu:
- 1 sdt ketumbar
- 2 siung bawang putih
- 2 siung bawang merah
- 2 sdm gula merah, serut
- asam jawa
- garam secukupnya
- 1 cm lengkuas, memarkan
- sebatang daun sere
- 2 lembar daun salam
Cara Membuat:
1. Haluskan semua bumbu, kemudian tumis di atas api sedang hingga harum.
2. Masukkan tempe/tahu ke dalam bumbu. Tuangi air dan masak hingga bumbu benar-benar meresap.
3. Goreng tahu/tempe dalam minyak panas hingga kecokelatan
Cara Menyusun Bento:
1. Cetak nasi sesuai selera
2. Tata tahu/tempe di sudut kotak
3. Bentuk telur menjadi robot, buat mata, hidung dan bibir dengan sayuran
Selamat menikmati Wall-E bento buatan sendiri :)
Untuk: 1 orang
Selasa, 06 April 2010
Wadah Plastik Tak Lagi Bau
Entah sebagai tempat menaruh bekal anak, menyimpan aneka keripik, hingga sebagai penampung aneka kue, wadah plastik memang kerap dijadikan pilihan ibu-ibu rumah tangga. Namun, makanan yang disimpan dalam wadah plastik kerap meninggalkan bau tak sedap yang susah hilang, meski wadah telah dicuci berkali-kali.
BISTIK VEGGIE TAHU
Bahan:
500 gram tahu putih
1 buah wortel, kupas dan cincang dadu
2 batang daun bawang, cincang halus
1 sdt garam
1/2 sdt gula
2 sdm tepung terigu
Cara Membuat:
- Haluskan tahu dengan gilingan atau blender. Tambahkan gula dan garam (Anda dapat menambahkan atau mengurangi sesuai selera
- Campurkan wortel, daun bawang serta tepung terigu, aduk hingga rata
- Tuangkan adonan pada loyang persegi yang sudah dilapisi alumunium foil kemudian panggang di dalam oven hingga kuning kecoklatan dan matang